Solutif OSIS SMKN 5 Barru Buka Percetakan dan Jual ATK

    Solutif OSIS SMKN 5 Barru Buka Percetakan dan Jual ATK
    OSIS SMKN 5 Barru Buka Percetakan dan Jual ATK Sebagai Media Pembelajaran Kewirausahaan 

    BARRU - Pengurus Osis UPT Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Barru lagi-lagi memberikan inovasi dan solusi atas permasalahan keluarnya murid dari lingkungan sekolah untuk memenuhi kebutuhan sekolah, khususnya ATK (Alat Tulis Kantor) dan Percetakan. 

    Hadirnya "Percetakan Skanel Lampoko" yang dibuka oleh pengurus osis khususnya Seksi Bidang V (Kreatifitas, Keterampilan dan Kewirausahaan) yang menyediakan segala perlengkapan sekolah termasuk jasa cetak dokumen, menjadi solusi atas jauhnya jarak toko ATK dari SMKN 5 BARRU. 

    Ide dari pengurus osis ini langsung di Support oleh Pembina Osis A.N. Azhar, S.Or., Gr., AIFO-P. Menurutnya selain menjadi solusi juga menjadi media belajar kewirausahaan.

    "Saya rasa, salah satu softskill yang harus murid pahami adalah berwirausaha, terkhusus murid SMK yang sudah dibekali dengan ilmu sesuai jurusannya harus diajarkan berwirausaha, mimpinya kedepan, saat lulus bukan lagi mereka yang mencari kerja, tapi mereka yang membuka lapangan kerja, " ucap azhar. Senin (26/02/2024).

    Lebih lanjut Azhar menambahkan, bahwa hadirnya Percetakan ini dapat meminimalisir faktor yang menyebabkan murid keluar lingkungan sekolah, belum lagi masalah perlengkapan sekolah khususnya alat tulis, toko terdekat ada di Kelurahan Takkalasi dan Kec. Soppeng Riaja yang berjarak 4-5 Km dari sekolah, tentu keselamatan murid saat berkendara juga menjadi fokus perhatian dan alasan Membuka unit usaha Osis ini.

    Ide smart kewirausahaan OSIS SMKN 5 Barru diapresiasi oleh kepala SMKN 5 Barru Faisyal Yunus, S.Pd, M.Pd hadirnya inovasi OSIS untuk semangat belajar berwirausaha.

    "Dan hadirnya percetakan ini, selain melayani di lingkungan sekolah juga bisa nemerima/melayani umum dari luar yang terkait kepentingan ATK, terima kasih anak-anak ku kalian luar biasa dan teruslah berinovasi agar nantinya kalian juga bisa menjadi bagian dari wirausahawan" ucap kepsek Faisyal Yunus, S.Pd, M.Pd


    (Walling)

    lampoko barru sulsel
    Walling, S.Pd, C.L.E

    Walling, S.Pd, C.L.E

    Artikel Sebelumnya

    Kepsek: Siswa SMAN 5 Barru Dipastikan Terwujud...

    Artikel Berikutnya

    800 Alumni SMANTRI Aroppoe Bakal Memilih...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pendidikan Merupakan Hak Segenap Warga Negara Indonesia
    Jusuf Rizak ke Bareskrim Polri Lengkapi Data Korupsi Dana Hibah BUMN PWI Pusat RP.2,9 Milyar
    Mahasiswa Halmahera Barat Raih Kesempatan Studi Lanjut Berkat Beasiswa PT. Dewa Agricoco Indonesia
    Kontroversi Jurnal Berbayar di Scopus: Antara Komersial dan Predatory
    Menyelaraskan Kurikulum Akuntansi dengan Kebutuhan Industri: Respons Efektif Terhadap Kesenjangan Kompetensi Lulusan

    Ikuti Kami